Suasana Masjidil Haram di malam hari yang bisa Anda nikmati langsung dengan mengambil paket umroh 2015. |
Umroh
Alhamdulillah setiap tahun jumlah jamaah umroh Indonesia kian meningkat, juga perkiraan di tahun ini walaupun biaya umroh 2015 kemungkinan mengalami kenaikan. Rata-rata setiap tahun mencapai 500.000 jamaah umroh Indonesia dan mencapai puncaknya pada tahun 2014 (hingga mencapai 2x lipatnya).
Untuk mengantisipasi kebutuhan masyarakat yang ingin menunaikan ibadah umroh dan haji ke Tanah Suci atau berwisata muslim halal di tahun ini, kami membuka beberapa program menarik dari mulai umroh promo, bisnis, eksekutif, hingga VIP dengan fasilitas dan program yang bervariasi. Semoga yang kami tawarkan sesuai dengan keinginan Anda.
Umroh 2015
Dena Tour membuka paket umroh 2015 dari bulan Januari sampai dengan umroh Idul Fitri untuk para calon jamaah umroh yang ingin beribadah ke Tanah Suci. Biaya umroh 2015 ini diharapkan sesuai dengan anggaran keuangan calon jamaah umroh, haji, dan wisata muslim di Indonesia sehingga niat ibadah dan wisata muslim dapat terealisasi di tahun 2015 ini.
Semoga Anda bisa menunaikan ibadah di Tanah Suci dengan khusyu penuh kerinduan pada Allah Sang Khalik dan Rasulullah Al Musthafa di dua tanah suci (Al Haramain) yakni Makkah dan Madinah dan kembali ke Indonesia sebagai wakil-wakil Allah yang sabar, ikhlas, dan intelek. kembali di tanah air untuk menyebarkan kebaikan, syiar Islam, dan semua nilai-nilai suci yang terkandung dalam setiap rukun-rukun umroh dan haji yang mulia, kepada keluarga dan umat yang belum menunaikan ibadah umroh ke tanah suci, sehingga mereka bisa mengikuti jejak kita semua yang sudah menjadi tamu dan wakil Allah. Aamiin Yaa Rabbal 'aalamiin.
Berikut ini adalah beberapa jenis paket ibadah umroh 2015 yang dibagi-bagi berdasarkan jumlah hari dan jadwal perjalanan umroh, maskapai penerbangan yang dipakai, dan akomodasi hotel yang digunakan oleh jamaah.
Paket Umroh 2015
No
|
Program
|
Pesawat
|
Hotel
|
1. | Umroh Promo 9 hari *4 | Emirates /Etihad | Al Tayseer, Mubarak Al Massi |
2. | Umroh Promo 14 hari *4 | Emirates /Etihad | Al Tayseer, Mubarak Al Massi |
3. | Umroh Plus Promo 15 hari *4 | Emirates/ Etihad | Al Tayseer, Mubarak Al Massi |
4. | Umroh Bisnis 9 hari *4 | Emirates/ Etihad | As Shohada, Fairuz/Dallah Taibah |
5. | Umroh Executive 9 hari *5 | Emirates/ Etihad | Grand Zamzam, Royal Diar |
6. | Umroh VIP 9 hari *5 | Emirates/ Etihad | Intercontinental, Hilton |
Catatan: Pesawat dan hotel: atau yang setaraf.
Biaya Umroh 2015
Biaya umroh 2015 ditentukan berdasarkan fasilitas akomodasi standar kamar berempat (quad), sesuai dengan jumlah hari dan fasilitas yang digunakan.
No
|
Program Umroh
|
Harga
Bintang 5 |
Harga
Bintang 4 |
1.
|
Reguler Promo 9 hari
|
-
|
$1775
|
2.
|
Reguler Promo 14 hari
|
-
|
$2000 (all-in)
|
3.
|
Plus Turki/Dubai Promo 15 hari
|
-
|
$2250
|
4.
|
Reguler Bisnis 9 hari
|
-
|
$2300
|
5.
|
Reguler Executive 9 hari
|
$2600
|
-
|
6.
|
Reguler VIP 9 hari
|
$3400
|
-
|
7.
|
Plus Turki 12 hari
|
$3575
|
$2700
|
8
|
Plus Dubai 12 hari
|
$3475
|
$2875
|
9.
|
Ramadhan Promo 14 hari
|
-
|
$2600
|
10.
|
Ramadhan Executive 9 hari
|
$3375
|
-
|
11.
|
Ramadhan VIP 9 hari
|
$5400
|
-
|
12
|
Lailatul Qadar Promo 14 hari
|
-
|
$3100
|
13.
|
Lailatul Qadar Executive 9 hari
|
$5700
|
-
|
14
|
Idul Fitri Executive 9 hari
|
$2800
|
-
|
15.
|
Idul Fitri VIP 9 hari
|
$3800
|
-
|
Keterangan terkait biaya umroh 2015
- "-" artinya adalah by request.
- Tersedia upgrade kamar ke double (sekamar berdua) atau ke triple (sekamar bertiga).
- Untuk biaya umroh 2015 plus Aqsa/ plus Cairo/umroh plus moslem international tour, dan moslem international tour (non umroh) seperti ke negara-negara Eropa, Rusia, Amerika , dst, bisa dilihat di paket wisata muslim.
Kabah dan Masjidil Haram, Makkah. Khusyu mendekatkan diri pada Sang Ilahi. |
Jadwal Umroh 2015
Jadwal umroh berikut ini diurutkan berdasarkan bulan, tanggal keberangkatan, dan programnya.
No
|
Bulan
|
Tgl.
|
Program & Bintang
| |
1.
|
Umroh Januari
|
10-20-30 (closed)
| Program reguler dan plus |
5 & 4
|
2.
|
Umroh Februari
|
15- 25 (closed)
| Program reguler dan plus |
5 & 4
|
3.
|
Umroh Maret
|
10 (closed)
20 (closed) 31 | Program reguler dan plus |
5 & 4
|
4.
|
Umroh April
|
10
20
30 | Umroh Plus Turki & Umroh Plus Dubai 2015 Umroh Reguler Executive 9 hari Umroh Reguler 9 hari & 14 hari |
4 & 5
5 4 |
5.
|
Umroh Mei
|
10
20 30 | Umroh Plus Turki 12 hari Umroh Reguler 14 hari Umroh Reguler 9 hari & 14 hari |
4
4 4 |
6.
|
Umroh Juni
|
22
|
Umroh Ramadhan Promo 14h
Umroh Ramadhan Executive 9h Umroh Ramadhan VIP 9h |
4
5 5 |
7.
|
Umroh Juli
|
5
|
Umroh Lailatul Qadar Promo 14h
Umroh Lailatul Qadar Executive 9h |
4
5 |
15
|
Umroh Idul Fitri Executive 9h
Umroh Idul Fitri VIP 9h |
4
5 | ||
7.
|
Umroh Desember
|
10
20 30 |
Program reguler dan plus
|
4
5 |
Biaya Umroh 2015 Sudah Termasuk
- Tiket pesawat ekonomi PP
- Pembimbing (mutowwif) selama di Tanah Suci
- Tour guide / Tour Leader
- Air zam-zam 5 liter per jamaah
- Bagasi 20 kg per jamaah
- Ziarah ke tempat-tempat bersejarah
- Manasik umroh
- Hotel di Madinah Mekkah sesuai program
- Visa umroh
Harga Umroh 2015 Belum Termasuk
- Perlengkapan umroh, airport tax dan handling fee Rp. 1.000.000.
- Surat mahrom (bagi wanita usia 45 tahun ke bawah yang berangkat sendiri)
- Buku Kuning (Suntik meningitis)
- Pembuatan paspor
- Biaya tambah tiga suku kata nama (bagi yang belum)
Pembayaran Deposit/Booking Fee
- Deposit/booking fee sebesar $1000 dapat dibayarkan saat mendaftar.
- Pelunasan biaya sisanya paling lambat 1 bulan sebelum tanggal keberangkatan.
Catatan
- Jadwal dan biaya bisa berubah sewaktu waktu dengan atau tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
- Harga paket ibadah umroh berlaku pada saat tahun keberangkatan sesuai informasi jadwal.
Sekilas Tentang Umroh
Ibadah umroh adalah salah satu ibadah dalam Islam. Ibadah ini dilakukan dengan cara melakukan kunjungan atau ziarah ke Baitullah (Rumah Allah) yaitu di Tanah Suci mencakup Ka'bah, Masjidil Haram, Makkah, dan Madinah. Walaupun ibadah umroh bisa dilakukan tanpa mengunjungi Madinah, namun bagi jamaah hendaknya juga berkunjung ke Madinah baik sebelum atau setelah melakukan ibadah ini.
Syarat melakukan ibadah umroh adalah beragama Islam (baik laki-laki atau perempuan) yang merdeka (bukan hamba sahaya), baligh dan berakal, memilki kemampuan yang cukup dalam hal ini bekal dan biaya perjalanan. Juga disyaratkan oleh pemerintah Saudi Arabia untuk didampingi mahram bagi perempuan yang berusia kurang dari 45 tahun.
Sebagaimana ibadah lainnya, ibadah umroh juga memiliki rukun-rukun yang disebut rukun umroh yaitu: berniat ihram dan mengenakan pakaian ihram, thawaf (mengelilingi Ka'bah sebanyak 7 kali), sa'i (berlali-lari kecil dari Shafa ke Marwa bolak-balik sebanyak 7 kali sambil membaca doa), dan tahallul (yakni mencukur sebagian atau seluruh rambut di kepala sebagai tanda bahwa larangan ihram sudah diangkat).
Lebih detailnya kami sudah buatkan sebuah artikel mengenai umroh..
Sekilas Tentang Perusahaan
PT. Dena Vistama Tour and Travel (Dena Tour) berdiri tahun 1995 dan telah melayani permintaan umroh dan haji. Dena Tour juga menjadi perintis/pionir travel yang memperkenalkan wisata muslim halal ke mancanegara, seperti ke Timur Tengah, Eropa, Rusia, dan Amerika.
Mutu layanan terbaik kami yang mengutamakan kekhusyuan ibadah umroh dan haji dan kepuasan traveller muslim, menjadikan kami menjadi pilihan berbagai lapisan masyarakat dari individu hingga ke pemerintahan dan perusahaan swasta nasional.
Dengan didukung oleh peran kami sebagai operator hotel di Saudi Arabia, penyedia jasa layanan tiket pesawat, land arrangement, visa provider, hotel reservasi, car rental, incentive tour, international meeting arrangement, dan jasa layanan wisata lainnya, kami mempersiapkan layanan kami dengan sebaik-baiknya.
Siapa saja yang sudah bergabung dengan Dena Tour?
Dena Tour melayani setiap lapisan masyarakat yang ingin beribadah ke tanah suci. Dari program promo Dena Tour seperti yang diberitakan oleh harian Republika juga menyediakan program-program bisnis, eksekutif, dan VIP.
Program selain promo ini biasanya dipilih oleh para jamaah yang sudah pernah umroh sebelumnya baik dengan Dena Tour atau bukan, juga para eksekutif dari perusahaan-perusahaan swasta dan insitusi-institusi pemerintahan. Beberapa yang sudah menggunakan layanan umroh Dena Tour diantaranya adalah gubernur, wakil presiden, dan presiden Republik Indonesia.
Karena pengalaman kami yang sudah belasan tahun melayani permintaan umroh, haji, dan wisata muslim, maka beberapa departemen di kementrian RI dan institusi-institusi baik dari swasta dan pemerintah mempercayakan perjalanan umroh, haji, dan wisata muslimnya kepada Dena Tour.
Adanya berbagai macam paket yang bervariasi ini adalah karena Dena Tour ingin lebih dekat dengan semua lapisan masyarakat Indonesia dan agar masyarakat Indonesia merasakan layanan khas Dena Tour, khusyu, aman, nyaman dalam beribadah dan akhirnya kembali mempercayakan perjalanan ibadah umroh, haji, dan wisata muslimnya kembali kepada Dena Tour. Insya Allah.
Kami ucapkan terima kasih kepada Anda yang sudah berkunjung ke website ini dan kepercayaan Anda yang sudah bergabung dengan Dena Tour. Testimoni, saran dan kritikan yang membangun, informasi ibadah haji, umroh, dan wisata Islami, kemitraan, dan silaturahim silahkan hubungi kami dengan nomor kontak yang ada di halaman ini atau bisa langsung mengunjungi kantor Dena Tour di Jakarta, Makassar, Mataram, Kendari, dan Palembang.
Ippho Santosa: "Umroh itu rejeki."
Kami menanti silaturahim dengan Anda
Bagi Anda yang belum bergabung dengan Dena Tour, kami tetap berdoa dan menanti bisa bersilaturahim dengan Anda di kesempatan terbaik Anda. Kami menawarkan program-program dan paket-paket ibadah umroh, haji, dan wisata muslim dengan segala yang kami usahakan agar bisa tetap memenuhi standar mutu layanan dari sertifikasi yang kami terima dan keanggotaan profesional di bidang industri tour and travel seperti perhimpunan travel sedunia, Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umroh Republik Indonesia (AMPHURI), asosiasi agen tour and travel Indonesia, organisasi internasional penerbangan udara, dan best practices dari pengalaman belasan tahun kami di industri tour and travel.
Kami memang merasa belum pantas menyandang predikat terbaik atau yang paling sempurna, kerana tidak ada yang sempurna bagi kita selain Dzat-Nya. Tapi kami terus berdoa dan berikhtiar agar Anda semua yang tergabung dengan Dena Tour mendapatkan ibadah yang aman, nyaman, dan mabruuk. Insya Allah.
Jangan ragu-ragu mendaftar. Kami mengutamakan kualitas, bukan kuantitas. Kami melayani dengan sepenuh hati. Insya Allah.
0 Response to "Paket Umroh 2015 Harga Hemat Pelayanan Berkelas"
Posting Komentar